Judul : Cara Membuat Dan Membagikan Video Kaleidoskop Atau Year In Review 2016 Akun Facebookmu
link : Cara Membuat Dan Membagikan Video Kaleidoskop Atau Year In Review 2016 Akun Facebookmu
Cara Membuat Dan Membagikan Video Kaleidoskop Atau Year In Review 2016 Akun Facebookmu
Tadi malam saya iseng-iseng membuka akun facebook saya yang sudah lama tak saya buka. Dibandingkan akun facebook yang sering saya gunakan, akun facebook tersebut memang sudah berumur. Kalau tidak salah saya membuatnya tahun 2013. Sudah cukup lama yah.
Setelah membuka akun facebook lama saya tersebut, ada sebuah pemberitahuan yang menyita perhatian saya. Pemberitahuan itu bertuliskan "Kami membuat video untuk mengenang satu tahun anda". Karena penasaran saya pun mengklik pemberitahuan tersebut lalu saya dibawa ke sebuah halaman yang disana terdapat sebuah video. Setelah saya tonton video tersebut, ternyata video itu merupakan video kaleidoskop akun saya selama tahun 2016. Video tersebut berisi beberapa hal yang saya bagikan di tahun 2016, baik itu foto maupun status. Foto profil saya yang berada di tengah-tengah foto profil teman-teman saya menjadi penutup video tersebut. Karena ada tombol bagikan disana, maka saya pun mengklik tombol bagikan tersebut untuk membagikan video yang menarik itu. Saat saya membagikan video tersebut ada hashtag #yearinreview2016.
Apakah kamu juga ingin membuat video tersebut dan membagikannya. Tenang saja, kamu juga bisa membuat video Year In Review 2016 dengan mudah. Caranya kunjungi alamat url http://facebook.com/yearinreview. Jika videomu belum tersedia silahkan klik tombol "Minta Video". Biasanya hanya selang beberapa menit videomu akan tersedia. Jika videomu sudah tersedia kamu bisa membagikannya langsung atau kamu bisa mengeditnya terlebih dahulu dengan mengklik "Sunting Video" untuk memilih foto atau status mana saja yang ingin kamu masukan ke dalam video. Selanjutnya silahkan klik "Bagikan" untuk membagikan video kaleidoskop akun facebookmu selama tahun 2016.
Maaf saya tidak menyertakan screenshot di postingan tutorial ini karena menurut saya tutorial ini sangat sederhana dan saya yakin tanpa screenshot pun kalian pasti bisa membuat video Year In Review 2016 Facebook tersebut.
Tags: Tutorial Membuat Videi Kaleidoskop Year In Review 2016 Di Akun Facebook, Apa Itu Video Year In Review? Cara Menentukan Foto Dan Status Di Video #yearinreview2016
Demikianlah Artikel Cara Membuat Dan Membagikan Video Kaleidoskop Atau Year In Review 2016 Akun Facebookmu
Sekianlah artikel Cara Membuat Dan Membagikan Video Kaleidoskop Atau Year In Review 2016 Akun Facebookmu kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Cara Membuat Dan Membagikan Video Kaleidoskop Atau Year In Review 2016 Akun Facebookmu dengan alamat link http://idn-movie21.blogspot.com/2017/04/cara-membuat-dan-membagikan-video.html
0 comments:
Post a Comment